Join 4Shared Now!

Kamis, 02 April 2009

Jarak

Nama dalam bahasa latinnya Ricinus communis Linn. Famili Euphorbiaceae,
Nama-nama di indonesia: Jarak (indonesia, sunda,jawa, minang kabau,bali),kaleke(Madura)



Jarak terdapat di indonesia, India,Hawaii,kongo,Brazil,Equador,Florida,Orlando (amerika serikat).

Guna Buah Jarak dan Daunnya

Tangkai daun
dipanaskan diatas api. Setelah didinginkan sebentar air yang berda dalam tangkai diteteskan kedalam Kuping untuk mengobati tuli

Daun Jarak
yang tangkai dan urat-uratnya berwarna merah dipanaskan dan diletakan pada kaki yang bengkak karena jatuh.

Daun Jarak decampur Tawas digiling halus, kemudian diletakan pada bisul.Bila urat-urat merasa pegal di obati dengan daun jarak yang warna tangkainya merah. Biji Jarak mengandung racun yang disebut ricine. Biji jarak laku dijual karena dapat diekspor keluar negeri . Di Pabrik-pabrik luar negeri biji-biji jarak itu dipress di jadikan minyak yang dalam bahasa asing disebut “Castoroil”, di Indonesia dikenal dengan nama Kastroil. Digunakan untuk meminyaki motor mesin terbang, sebagai pelican mesin-mesin yang bergerak cepat. Juga minyak itu dikenal umum sebagai obat urus-urus. Minyak kastroil sebagai obat urus-urus lebih baik dari ”garam inggris”. Dempul yang digunakan untuk menambal sambungan-sambungan kayu dari perahu supuya tidak bocor di campur dengan kastroil.sisa buah jarak yang telah diambil minyaknya di pabrik disebut ampas jarak. Ampas itu menurut penyelidikan mengandung Fosfor dan Nitrogen dan dapat digunakan untuk pupuk tanaman.

0 komentar:

 
© free template by Blogspot tutorial