Join 4Shared Now!

Selasa, 30 Juni 2009

Asuhan Kebidanan lesson plan teori anatomi

Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan I

Topik : Anatomi Panggul

Sub Topik : 1. Bagian dan fungsi panggul wanita

2. Bentuk-bentuk panggul


Objektif dari Silabus

Tanpa melihat handout mahasiswa mampu menjelaskan mengenai bagian dan fungsi panggul serta dapat membedakan bentuk-bentuk panggul dengan tepat.

Sumber Pustaka

  1. Mochtar R. Sinopsis obstetri. Jakarta : EGC, 2001; 76-82.
  2. Manuaba, IBG. Ilmu kebidanan, penyakit kandungan, dan keluarga berencana. Jakarta : 2005 ; 65-74.
  3. Marjono B. Catatan kuliah Obstetri Ginekologi. Jakarta : 1999 ; 47-48.

Media

Multimedia, Handout, Flipchart, white Board


Waktu

DESKRIPSI

Metode / Media

5 menit

PENDAHULUAN

1. Mengucapkan salam pembuka

2. Menghubungkan pengalaman dan pengetahuan mahasiswa dengan materi yang akan disampaikan

3. Menjelaskan tujuan pembelajaran (OPS)

4. Menyampaikan pokok-pokok materi yang akan disampaikan serta referensi yang digunakan

5. Menjelaskan tentang pentingnya mempelajari materi yang akan disampaikan serta referensi yang digunakan

Ceramah

Multimedia

Handout

Whiteboard

Metode : Ceramah Ilustratif

Tanya Jawab

Obyektif Perilaku Siswa :

Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan dapat :

  1. Menjelaskan bagian dan fungsi panggul wanita dengan benar
  2. Membedakan bentuk-bentuk panggul dengan benar

15 mnt

URAIAN MATERI

Explanation :

  1. Panggul wanita terdiri dari :

    1. Panggul Besar (Pelvis mayor)
    2. Panggul Kecil (Pelvis minor)

1. Panggul besar dibentuk oleh 4 buah tulang

      1. 2 tulang pangkal paha ( Os Coxae )

Terdiri dari tiga buah tulang yaitu :

  1. Tulang Usus ( Os Ilium )
    • Merupakan tulang terbesar dari panggul dan membentuk bagian atas dan belakang panggul.
    • Batas atasnya merupakan penebalan tulang yang disebut krista iliaca.
    • Ujung depan dan belakang krista iliaca menonjol : spina iliaca anterior superior dan spina iliaca posterior superior.
  2. Tulang duduk ( Os Ischium )
    • Terdapat disebelah bawah tulang usus
    • Pinggir belakangnya menonjol : spina ischiadica
    • Pinggir bawah tulang duduk sangat tebal, yang mendukung badan saat duduk disebut tuber ischiadicum.
  3. Tulang kemaluan ( Os Pubis )
    • Terdapat di sebelah bawah dan depan tulang usus.
    • Dengan tulang duduk dibatasi foramen obturatum.
    • Tangkai tulang kemaluan yang berhubungan dengan tulang usus : ramus superior ossis pubis.
      1. 1 tulang kelangkang ( Os Sacrum )

Tulang ini berbentuk segitiga dengan lebar di bagian atas dan mengecil di bagian bawahnya.Tulang kelangkang terletak di antara kedua tulang pangkal paha.Terdiri dari 5 ruas tulang yang berhubungan erat.

      1. 1 tulang tungging ( Os Coccygis )

Berbentuk segitiga dengan ruas 3 sampai 5 buah dan bersatu. Pada saat persalinan tulang tungging dapat didorong ke belakang sehingga memperluas jalan lahir.

2. Panggul kecil dibentuk oleh 4 buah tulang

Panggul kecil dalam ilmu kebidanan mempunyai arti yang penting karena merupakan tempat alat reproduksi wanita dan membentuk jalan lahir. Panggul kecil dibentuk oleh 4 buah bidang yaitu

  1. Pintu Atas Panggul ( PAP ) / Inlet

PAP dibentuk oleh :

    1. Promontorium
    2. Sayap Os Sacrum
    3. Linea Terminalis/Inominata kanan dan kiri
    4. Ramus superior Ossis pubis kanan dan kiri
    5. Pinggir atas simfisis pubis
  1. Pintu Tengah Panggul ( PTP ) / Midlet

PTP dibentuk oleh 2 buah bidang yaitu :

    1. Bidang luas panggul

Bidang luas panggul dibentuk oleh pertengahan simfisis menuju pertemuan os sacrum 2 dan 3.

    1. Bidang sempit panggul

Bidang sempit panggul dibentuk oleh tepi bawah simfisis menuju kedua spina ischiadica dan memotong os Sacrum setinggi 1-2 cm di atas ujungnya.

  1. Pintu Bawah Panggul ( PBP ) / Outlet

Pintu bawah panggul bukanlah merupakan satu bidang tetapi terdiri dari dua segitiga dengan dasar yang sama. Segitiga depan dasarnya tuber ossis ischiadica dengan dibatasi arcus pubis, sedangkan segitiga belakang dasarnya tuber ossis ischiadica dengan dibatasi oleh ligamentum sacrotuberosum kiri dan kanan.

  1. Fungsi panggul wanita

Fungsi umum panggul wanita adalah :

      1. Panggul besar ( Pelvis mayor )

Fungsi dari panggul besar adalah menyangga isi abdomen

      1. Panggul kecil ( Pelvis minor )

Fungsi panggul kecil adalah :

        1. Membentuk jalan lahir
        2. Tempat alat genitalia

Ceramah

Multimedia

Hand out

Flipchart

Whiteboard


ACTIVITY :

Meminta mahasiswa menunjukkan bagian-bagian panggul pada Flipcart

Summary :

  1. Ilium
  2. Sacrum
  3. Ischium



Explanation :

Bentuk-bentuk panggul

Menurut Caldwell-Moloy, ada 4 bentuk pokok jenis panggul :

  1. Panggul Ginekoid

Bentuk panggul ideal, bulat dan Merupakan jenis panggul tipikal wanita.

  1. Panggul Android

Bentuk seperti segitiga, merupakan jenis panggul tipikal pria.

  1. Panggul Antropoid

Bentuk seperti elips, agak lonjong seperti telur.

  1. Panggul Platipeloid

Bentuk picak, menyempit arah muka belakang.

Ceramah

Multimedia

Hand out

Flipchart

Whiteboard


Activity :

Meminta mahasiswa menyebutkan bentuk-bentuk panggul menurut Caldwell-Moloy

Summary :

  1. Panggul Ginekoid

Bentu panggul ideal, bulat dan Merupakan jenis panggul tipikal wanita.

  1. Panggul Android

Bentu PAP seperti segitiga, merupakan jenis panggul tipikal pria.

  1. Panggul Antropoid

Be Bentuk PAP seperti elips, agak lonjong seperti telur.

  1. Panggul Platipeloid

Bentu Bentuk PAP seperti kacang atau ginjal, picak, menyempit arah muka belakang

LATIHAN APLIKASI KONSEP :

Meminta mahasiswa untuk membedakan gambar bentuk-bentuk panggul menurut Caldwell-Moloy yang terdapat pada Flipcart

KESIMPULAN

  1. Panggul wanita terdiri dari panggul besar ( Pelvik Mayor ) dan panggul kecil ( Pelvik Minor ). Panggul besar berfungsi menyangga isi abdomen, sedangkan panggul kecil berfungsi membentuk jalan lahir dan tempat alat genitalia.
  2. Menurut Caldwell-Moloy ada 4 bentuk panggul yaitu :
    1. Panggul Ginekoid
    2. Panggul Android
    3. Panggul Antropoid
    4. Panggul Platipeloid


5 mnt

EVALUASI

  1. Tulang panggul terdiri dari beberapa tulang, antara lain :
    1. 2 tulang pangkal paha dan 2 tulang tungging
    2. 1 tulang pangkal paha, 1 tulang kelangkang dan 1 tulang tungging
    3. 2 tulang pangkal paha, 1 tulang kelangkang dan 1 tulang tungging
    4. 1 tulang pangkal paha, 2 tulang kelangkang dan 1 tulang tungging
    5. 1 tulang pangkal paha, 1 tulang kelangkang dan 2 tulang tungging

  1. Fungsi panggul besar adalah :
    1. Menyangga isi abdomen
    2. Membentuk jalan lahir
    3. Tempat alat genitalia
    4. Membentuk lapisan dalam jalan lahir
    5. Saat persalinan, berperan dalam proses kelahiran dan kala uri

  1. Pintu atas panggul dibentuk oleh :
    1. Promontorium, sayap sacrum
    2. Simfisis, spina ischiadica
    3. Linea inominata, sayap sacrum, ramus superior ossis pubis
    4. Simfisis, spina ischiadica dan 1-2 cm dari ujung os sacrum
    5. Promontorium, sayap sacrum, linea inominata, ramus superior ossis pubis

  1. Diperkirakan wanita yang memiliki jenis panggul platipeloid adalah
    1. 4 %
    2. 5 %
    3. 15 %
    4. 35 %
    5. 45 %
  2. Dibawah ini adalah bentuk-bentuk panggul, kecuali :
    1. Ginekoid
    2. Android
    3. Gonokoid
    4. Platipeloid
    5. Antropoid

1. Meminta mahasiswa menyebutkan bentuk-bentuk panggul menurut Caldwell-Moloy

Jawaban : Panggul Ginekoid

Panggul Android

Panggul Antropoid

Panggul Platipeloid

2 Meminta mahasiswa menyebutkan tulang-tulang panggul

Jawaban : Ilium

Sacrum

Ischium

  1. Meminta mahasiswa menyebutkan fungsi dari panggul mayor

Jawaban : Fungsi dari panggul besar adalah menyangga isi abdomen

Diskusi

Tanya jawab

5 mnt

PENUTUP

  1. Menyakinkan mahasiswa bahwa poin-poin penting meteri telah disampaikan
  2. Memotivasi mahasiswa agar mau belajar lebih dalam mengenai materi yang baru disampaikan
  3. Mengucapkan salam penutup

CTJ

Handout

CATATAN :


0 komentar:

 
© free template by Blogspot tutorial